PERMAINAN GASING
Permainan gasing sangat digemari anak laki-laki. Permainan ini membutuhkan tanah yang keras karena gasing hanya berputar dengan maksimal pada tanah yang keras. Gasing zaman dahulu bisa dibuat dari kayu. Di kampung-kampung, gasing dibuat dari cabang pohon nangka atau pohon gading.
Aturan Permainan:
Permainan ini membutuhkan seutas tali untuk dililitkan pada bagian pucuk atas gasing. Lalu tali ditarik sekuat mungkin agar gasing yang jatuh ke tanah dan mampu berputar kencang. Gasing bisa dimainkan sendiri atau bersama teman-teman dengan bertanding siapa yang paling lama putaran gasingnya.